Aceh Timur – Guna memastikan kelayakan sarana dan prasarana inventaris dinas yang digunakan oleh polsek jajaran, Polres Aceh Timur lakukan pemeriksaan terhadap kelengkapan dan fasilitas tersebut. Kamis, (04/11/2021).
Pemeriksaan berlangsung di Lapangan Sarja Arya Racana dan barang inventaris yang diperiksa berupa kendaraan dinas baik itu kendaraan roda dua, roda empat dan senjata api dinas.
Kapolres Aceh Timur AKBP Mahmun Hari Sandy Sinurat, S.I.K. secara langsung yang memimpin pemeriksaan dengan di dampingi Wakapolres Kompol Chairul Ikhsan, S.I.K, Kabag SDM Kompol Bukhari, Kabag Log AKP Kawit, Kasi Humas Iptu Agusman Said Nasution yang disaksikan langsung oleh masing masing kapolsek dan pemegang kendaraan.
“Pemeriksaan ini rutin dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui secara langsung jumlah serta kondisi kendaraan operasional yang dimiliki pada masing masing polsek,” ujar Kapolres.
Untuk kendaraan dinas yang di cek meliputi pengecekan mesin, body dan kelengkapan lainnya seperti rotator, sirine, serta pengecekan kebersihan kendaraan bagi kendaraan dinas.
“ Pemeriksaan kali ini meliputi kebersihan dan kelengkapan serta kondisi mesin kendaraan guna memastikan tidak ada kendaraan dinas yang mengalami kendala saat digunakan dalam pelaksanaan kegiatan sehari hari misalnya patroli, mendatangi TKP ataupun kegiatan Kepolisian lainnya,” lanjut Kapolres.
Menurut Kapolres, para personil yang ditugaskan memegang ranmor dinas agar menjaga kepercayaan yang diberikan dengan merawat kendaraan dengan baik sebagaimana kendaraan miliknya sendiri.
“Apabila seluruh kendaraan operasional Polri dalam kondisi baik, tentu dapat menunjang kualitas kinerja aparat Kepolisian sehari hari dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat.” Jelas Kapolres Aceh Timur AKBP Mahmun Hari Sandy Sinurat, S.I.K.
Sedangkan untuk pemeriksaan senjata api dinas dan amunisinya dilakukan oleh Wakapolres Kompol Chairul Ikhsan, S.I.K. yang berlangsung di Aula Bhara Daksa.
Wakapolres mengatakan bahwa, hari ini dilakukan pemeriksaan senpi para personel polsek sekaligus mengecek kebersihan senjata api dan pengecekan jumlah amunisi.
“Jadi bukan hanya, senpi yang dilakukan pengecekan, melainkan juga jumlah amunisinya serta kartu pemegang senpi,” kata Wakapolres.
Dijelaskannya, tujuan dari pemeriksaan adalah sebagai langkah pengecekan kesiapan dan kelayakan senpi dinas yang dipinjam pakaikan kepada personel polsek.
“Pemeriksaan ini untuk menghindari terjadinya penyalahgunaan senjata api dinas yang dipinjam pakaikan kepada anggota. Hal ini dilakukan untuk mencegah hal negatif dan pastinya saat digunakan, kondisi senpi benar-benar, baik tidak mengalami kendala ataupun rusak.” Terang Wakapolres Aceh Timur Kompol Chairul Ihksan, S.I.K.